Rumbia. Kamis, 10 November 2022 adalah Hari Pahlawan Nasional Republik Indonesia. Pada momentum ini, kita dapat mengenang kembali jasa dan perjuangan para pahlawan kita. Selain itu, moment ini juga untuk menanamkan nilai-nilai kepahlawanan kepada generasi sekarang.
Jika mengingat sejarah hari pahlawan mengacu pada peristiwa pertempuran dahsyat di Surabaya pada tanggal 10 November 1945. Perang tersebut berlangsung selama kurang lebih 3 minggu lamanya dan memakan puluhan ribu korban. https://www.detik.com/sulsel/berita/d-6397450/tanggal-10-november-peringatan-sebagai-hari-pahlawan-ini-sejarahnya.
Kita patut bersyukur karena dapat menikmati hasil jerih payah para pahlawan kita. Maka dari itu diharapkan bagi para pemuda agar selalu mengingat dan mengenang jasa para pahlawan.